Wednesday, May 4, 2011

Apersi Bangun 1.000 Rumah Murah Rp 25 Juta

Rumah murah yang selama ini diwacanakan oleh pemerintah melalui Kemenpera dan Menko Perekonomian selalu menimbulkan pertanyaan besar apakah bisa diwujudkan. Karena banyak pengamat menilai hal itu mustahil untuk dilaksanakan termasuk anggota DPRRI menyangsikan hal tersebut.
Bagaimana mungkin pemerintah ataupun pemerintah daerah akan menghibahkan tanah untuk rumah murah kepada masyarakat umum khususnya MBR. Namun demikian Apersi segera meralisasikan rumah murah tipe 36 dengan harga Rp 25 juta di Balikpapan sebanyak 1.000 unit. Hal ini diungkapkan Ketua Umum DPP Apersi Eddy Ganefo di kantornya pada saat rapat mengenai rumah murah tersebut, Rabu (4/5/11)." Kami sudah berkali-kali membahas rumah murah tersebut dan sekarang perizinan sudah tuntas semua kecuali IMB," kata Eddy. Lahan perumahan murah tersebut mendapat hibah dari Karel Sukma Jaya Wakil Ketua DPD Apersi Kalimantan Timur seluas 16 Ha. Setelah itu, rumah murah Apersi juga akan dibangun di Salatiga dan Palembang "Untuk itu kami mengharapkan janji pemerintah yang akan memberikan PSU untuk rumah murah beserta FLPP dengan bunga yang lebih rendah," ungkap Ilen Budhiarsyah, Wakil Ketua Umum DPP Apersi Bidang Insfrastruktur dan Kawasan Permukiman. "Kami segera mengkoordinasikan ini dengan pihak Kemenpera. Rumah murah memang menjadi harapan utama Masyarakat Berpenghasilan Rendah," tandasnya. "Inilah saatnya pemerintah merealisasikan janjinya mewujudkan rumah murah untuk rakyat sebagai perwujudan salah satu program pro-rakyat. Semoga demikian," kata Eddy Ganefo.
loading...
Share This

No comments:

Post a Comment

Contact Us

Contact Form

Name

Email *

Message *